STRATEGI KOMUNIKASI BISNIS DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN PRODUK VIVELLE DI SHAN HAIR BEAUTY CARE

Penulis

  • Yuriko Tirta Shansis
  • Vida Ratna

DOI:

https://doi.org/10.0001/114

Abstrak

Dalam sebuah perusahaan terdapat berbagai bidang yang memiliki sebuah strategi, baik strategi pemasaran hingga komunikasi bisnis.Ketatnya persaingan pasar juga dirasakan oleh perusahaan kosmetik.Salah satu produk kosmetika yang ramai di pasaran adalah parfume.Shan Hair and Beauty Care adalah sebuah retail store yang menjual berbagai produk kecantikan, baik perawatan rambut, parfume hingga perawatan tubuh dan salah satu produk parfume adalah Vivelle. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi komunikasi bisnis dalam meningkatkan penjualan Produk Vivelle di Shan Hair and Beauty Care.Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan jenis data kualitatif. Teknik pengumpula data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi dilokasi tempat penelitian yatu di Shan Hair and Beauty Care, selanjutnya wawancara kepada owner Shan Hair and Beauty Care serta 10 konsumen Vivelle, dan dokumentasi berupa foto. Analisis data yang digunakan adalah teknik analisis reduksi data, kemudian data disajikan dengan teknik penyajian data.Uji keabsahan data dilakukan dengan menggunakan triangulasi sumber dan teori.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi komunikasi bisnis di Shan Hair and Beauty Care sangat berpengaruh.Strategi komunikasi bisnis adalah tombak penting dalam kelangsungan siklus hidup Shan Hair and Beauty Care serta sebuah senjata untuk menghadapi persaingan sengit terutama pada harga jual produk.Dengan terciptanya strategi komunikasi bisnis yang tepat, membuat penjualan produk Vivelle di Shan Hair and Beauty Care kembali Berjaya seperti sedia kala.Pelayanan konsumen juga menjadi prioritas utama Shan Hair and Beauty Care.Strategi yang dipilih oleh Shan Hair and Beauty Care untuk penjualan merupakan strategi penetrasi pasar sementara untuk menarik konsumen dan distributor menggunakan strategi komunikasi bisnis.

 

Kata Kunci: Strategi, Komunikasi Bisnis, dan Penjualan

Diterbitkan

2019-06-15

Terbitan

Bagian

Artikel