SOSIOLOGI KOMUNIKASI BERITA ONLINE PADA PERSEPSI MAHASISWA INDUSTRI MEDIA KOMUNIKASI SEKOLAH MULTIMEDIA INTERNASIONAL KOTA MALANG
Abstrak
Memasuki era digital, media massa terus berkembang dengan dinamika mahasiswa yang semakin modern. Mahasiswa semakin kompleks dengan kebutuhan informasi yang semakin meningkat. Pemberitaan melalui media online kini dianggap lebih cepat dibandingkan dengan media cetak atau penyiaran. Kelebihannya sebagai multimedia capability dimana bisa menampilkan teks, audio dan video juga membantu kebanyakan orang saat ini yang cenderung berpikir praktis dalam mencari kebutuhan informasi. Dalam penelitian ini terdapat pendapat dari Beberapa pihak yang dikelompokkan dalam pihak internal dan eksternal. Pihak internal adalah pihak dari berita online  sedangkan eksternal adalah para mahasiswa Industri Media Komunikasi Sekolah Multimedia Internasional Kota Malang Angkatan 2020. Dari hasil penelitian didapatkan jawaban bahwa persepsi atau pandangan para mahasiswa Industri Media Komunikasi Sekolah Multimedia Internasional Kota Malang Pada Adanya Berita Online sangat baik karena berita pada JatimTimes Network sangat informatif namun dikemas dalam Bahasa yang begitu sederhana sehingga sangat mudah untuk dimengerti oleh para pembaca.